Get me outta here!

13 Februari 2013

Perayaan Hari Kasih Sayang Atau Valentine Day

Selamat malam sobat blogger. Besuk adalah tanggal 14 februari, ada apa dengan tanggal ini..?. Buat kawula muda pasti sudah mengetahuinya bahwa di tanggal dan bulan tersebut adalah hari valentine yang terkenal dengan hari kasih sayangnya. Budaya hari kasih sayang adalah budaya dari luar negeri. Peringatan hari valentine banyak menimbulkan pro dan kontra. Ada yang menganggapnya haram dan ada yang menganggapnya biasa biasa saja. 

Namun menurut saya peringatan hari valentine tidaklah bermanfaat. Bagi saya pribadi hari valentine harus ada di setiap perjalanan hidup saya. Jadi setiap hari ada kasih sayang. Dengan saling mengasihi dan menyayangi orang tua, keluarga dan orang di sekitar saya itulah makna valentine yang sebenarnya. Bagaimana menurut sobat tentang hari valentine ini..?.

Mungkin opini sobat berbeda dengan saya, karena setiap manusia mempunyai pemikiran yang tak sama. Hari kasih sayang tak harus dengan memberikan hadiah kepada seseorang yang kita cintai. Cukup dengan memberi perhatian dan pengertian kepadanya dengan tulus dan ikhlas adalah hadiah yang paling sempurna. Selain itu, valentine day adalah budaya barat yang bertolak belakang dengan aliran Agama Islam. Dari sejarahnya saja sudah berlawanan. Namun kita harus menghormati perbedaan yang ada. Semoga dengan saling hormat dan menghormati serta saling menjaga hubungan baik dengan orang orang di sekitar kita bisa mempererat tali persaudaraan kita.

3 komentar:

  1. Betul sekali, perayaan Valentine sama sekali tidak bermanfaat. Keyakinan saya mengatakan itu haram. Itu artinya kita harus meninggalkan dan selalu mengingatkan orang-orang di sekitar kita untuk tidak ikut-ikutan meniru budaya amoral gaya barat itu. :D :D

    BalasHapus
    Balasan
    1. Betul mas Rasito.Namun kita harus menjaga dan menghormati perbedaan.

      Hapus
  2. Val day buat saya selalu ada dalam keseharian saya.

    BalasHapus