Get me outta here!

8 Mei 2013

Resep Puding Pelangi

Selamat sore sobat sobatku semuanya. Di kesempatan sore ini saya akan berbagi tips dalam membuat puding pelangi. Dari namanya saja udah menarik ya.... gimana ya cara membuatnya..?. Oke berikut ini cara dan bahan dari puding pelangi.
resep Puding Pelangi
Puding Pelangi ( gambar dari google )

Bahan-bahannya di bagi menjadi 3 bagian.

1. Bahan untuk bagian coklat.

  • Agar-agar bubuk : 1 bungkus.
  • Coklat bubuk : 2 sendok makan.
  • Kopi instant : 1 sendok teh.
  • Gula pasir : 100 gram.
  • Air : 70 cc.
  • Susu bubuk : 3 sendok makan.

2. Bahan untuk bagian merah jambu.

  • Agar-agar merah : 1 bungkus.
  • Pewarna merah : 5 tetes saja.
  • Gula pasir : 75 gram.
  • Air : 750 cc.
  • Susu bubuk : 3 sendok makan.

3. Bahan bagian warna putih.

  • Agar-agar bubuk : 7 bungkus.
  • Gula pasir : 75 gram.
  • Air : 750 cc.
  • Susu bubuk : 5 sendok makan.
  • Buah coctail : 1 kaleng.
  • Sirup merah : sesuai selera.

Cara membuat.

  • Cairkan coklat, kopi dengan air panas sambil diaduk.
  • Rebus air, susu bubuk, agar-agar sampai mendidih, lalu masukkan larutan coklat dan gula aduk sampai merata. Tuang ke dalam cetakan.
  • Sementara itu buatlah adonan merah jambu. Rebus agar-agar dan air dan susu bubuk sampai mendidih. Masukkan pewarna merah dan gula aduk sampai merata. Setelah bagian atas adonan coklat mengeras, tuang adonan merah jambu pelan pelan supaya tidak tercampur.
  • Sambil menunggu bagian merah mengeras, buatlah adonan putih dengan cara yang sama dengan diatas. Tuang adonan putih diatas adonan merah yang sudah mengeras tadi. Lalu dinginkan.
  • Hidangkan dengan buah coktail serta sirup yag di sertai es batu yang telah di hancurkan atau di haluskan.

Okey sobat, hidangan puding ini sangat cocok di sajikan dalam acara ulang tahun, hajatan dan acara lainnya. Selamat mencoba ya.

0 comments:

Posting Komentar