Get me outta here!

8 Juni 2013

Manfaat Di Balik Daun Kemangi

Selain sebagai bahan lalapan di menu nasi pecel dan pecel lele, ternyata daun kemangi menyimpan beberapa manfaat bagi kesehatan badan kita. Daun ini tidak terlalu susah untuk di dapatkan. Di tukang sayur keliling, bahkan di kebun kebun warga banyak yang menanam daun ini. Berikut beberapa manfaatnya.
Daun Kemangi
Daun Kemangi. sumber gambar (kabartop.com).
Menghilangkan kutil dan jerawat.
Kutil yang berupa benjolan kecil dengan warna memerah dan terdapat di muka ini sangatlah mengganggu penampilan kita, selain itu rasa sakit juga merupakan efek dari terdapatnya kutil ini. Namun penyakit ini dapat disembuhkan dengan daun kemangi. Selain kutil, jerawat juga bisa di sembuhkan melalui media daun kemangi ini. Ambil daun kemangi seperlunya, bilas atau cusi sampai bersih. Gosokkan daun ini di bagian wajah yang berkutil secara terarur setelah mandi sebagai pengobatan.

Pengharum vagina.
Konon ceritanya para leluhur kita menggunakan daun kemangi untuk mengharumkan vagina. Caranya : ambil 1 genggam daun kemangi, tumbuk halus dan peras airnya. Tambahkan 1 sendok makan madu dan sedikit garam serta air secukupnya, aduk dan minum setiap pagi hari selama 5 hari berturut-turut.

Kemangi sebagai penghilang bau badan.
Kita ambil daun kemangi dan daun beluntas secukupnya, rebus lalu makan sebagai menu kulupan atau lalapan, lakukan setiap hari sampai bau badan tak sedap menghilang.

Wah ternyata banyak juga ya obat-obat alami yang tersimpan di alam ini. Okey sobat sebarinfo45, mari kita jaga kesehatan kita karena sehat adalah keadaan yang mahal untuk kita beli.

1 komentar:

  1. Wah baru tau sekarang manfaatnya, hampir pagi saat sarapan di kantin saya selalu makan lulupan daun kemangi ini.

    BalasHapus