Selamat siang sobat blogger semuanya, hampir 5 bulan sudah saya non-aktif dari dunia blogger. Banyaknya pekerjaan rumah yang membuat saya jarang online di blogger, facebook dan google plus serta media online lainnya. Rasanya kangen sekali ingin kembali terjun ke dunia blogging. Dan akhirnya di kesempatan ini saya bisa online juga dan bisa berbagi aneka resep masakan Indonesia. Kali ini saya akan berbagi resep Risoles yang isinya berupa rebung. Berikut bahan dan tips memasaknya.
Bahan kulit :
Seperempat kilogram tepung terigu.
2 butir telur.
Blueband 2 sendok makan.
Setengah sendok makan garam.
Dan air 300 cc.
Bahan isinya :
Setengah kilogram rebung di iris-iris seperti stik.
2 ons daging ayam yang di cincang.
Setengah ons ebi yang sudah di haluskan.
2 sendok makan saus tiram.
2 lembar daun bawang di iris halus.
4 siung bawang putih, gula dan merica secukupnya.
Cara membuat kulit risoles :
Kocok telur, selanjutnya campur garam dan tepung dengan sedikit air, lakukan hingga adonan cair.
Masukkan blueband yang telah di cairkan, dan adonan siap di cetak.
Cara membuat isi risoles :
Tumis bawang putih dan daun bawang hingga harum.
Masukkan 2 sendok makan saus tiram, daging ayam cincang, ebi dan beri garam serta gula.
Tambahkan minya wijen 1 sendok makan.
Terakhir : isi risoles taruh diatas kulit dan lipat ,lalu goreng sampai matang.
Sajikan selagi masih hangat dengan sayur selada segar.
0 comments:
Posting Komentar